Jadwal MotoGP Austria: Race Start Pukul 19.00 WIB

3 weeks ago 10

Jakarta -

Jadwal MotoGP Austria bisa dilihat di sini. Race ke-11 MotoGP 2024 akan start pada pukul 19.00 WIB.

Di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, race MotoGP Austria berlangsung. Balapan itu digelar Minggu (18/8/2024), start pada pukul 19.00 WIB.

Race MotoGP Austria akan menyuguhkan 28 putaran. Dalam dua race terakhir, Francesco Bagnaia yang menjadi pemenangnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagnaia mempunyai modal bagus menatap balapan malam nanti. Saat sprint race, Pecco mampu menjadi pemenang.

Dengan hasil bagus saat sprint, Bagnaia kini memuncaki klasemen MotoGP 2024. Dia mengumpulkan 250 poin, sama dengan raihan Jorge Martin di posisi kedua.

Sementara itu, Enea Bastianini masih menguntit dengan raihan 198 poin. Marc Marquez ada di posisi keempat dengan koleksi 179 angka.

Bagnaia mempunyai kesempatan besar untuk hat-trick di Red Bull Ring. Dia akan start di posisi kedua, di belakang Jorge Martin.

Jadwal MotoGP Austria

MotoGP Austria
Red Bull Ring
Minggu (18/8)
Main Race pukul 19.00 WIB


(cas/nds)

Read Entire Article